Lakukan ini, rahasia tetap terlihat awet muda pada usia 60-an

RAHASIA PANJANG UMUR DENGAN BUAH DAN SAYUR



Mungkin Anda bertanya-tanya bagaimana cara agar tetap terlihat awet muda di usia 60-an dan tetap sehat. Menjaga agar kondisi tubuh tetap sehat pada usia 60-an memang tidak mudah, perlu kesadaran tinggi agar semangat menjalankan pola hidup sehat. Makanan menjadi bahan yang paling penting, menjaga asupan makanan yang sehat masuk ke dalam tubuh sehingga tubuh mampu menangkal radikal bebas yang menyerang.

Para ahli di dunia merekomendasikan untuk makan setidaknya lima variasi buah dan sayur dalam sehari. Buah dan sayur harus memiliki kandungan serat tinggi, protein, lemak tak jenuh serta minum susu ini adalah aturan asupan makan yang umum di ikuti.

Dikutip dari express.co.uk menurut konsultan medis Dr Sarah Brewer dan ahli gizi Julliete Kellow, Paprika merah bisa menjadikan rahasia umur panjang. Dalam tulisan buku mereka menulis, "Paprika meningkatkan asupan Karoten dan Vitamin C yang meningkatkan kesehatan serta kesehatan jantung yang lebih baik.

Mereka juga menjelaskan, "Paprika meranh mengandung kadar beta-karoten antioksidan (dua kali lipat dari paprika hijau) dan kaya akan folat serta Vitamin A dan E". Manfaat lain dari paprika ini adalah, melindungi dari kanker, menjaga kesehatan jantung dan membantu arteri.

Nutrisi ini bertindak sebagai antioksidan kuat, dan membantu membersihkan radikal bebas yang dapat merusak aterosklerosis atau penyempitan pembuluh darah.

Mereka juga mengutip bahwa penelitian pada tahun 2017 menemukan orang dengan asupan Vitamin C lebih tinggi, memiliki resiko 26% lebih rendah terkena kanker paru-paru.

Selain menjaga pola makan yang sehat dengan cara menjaga asupan makan buah dan sayur, Anda juga wajib melakukan olahraga ringan misalnya dengan berlari-lari kecil atau jalan cepat setiap hari atau minimal dalam satu minggu tiga kali.
0 Komentar untuk "Lakukan ini, rahasia tetap terlihat awet muda pada usia 60-an"

Back To Top